Review Oppo F7: Desain, Kamera dan Layar

 

Oppo F7 (source: Oppo.com)

Review Desain, Kamera dan Layar Oppo F7

Assalamualaikum,

Kalau kamu menginginkan ganti hp tetapi dengan budget yang pas-pasan kamu bisa mencoba membeli hp second. Bagi kamu pecinta android, hp oppo second bisa menjajdi pilihan kamu. Jenis oppo f7 bisa menjadi pilihan ketika kamu ingin membeli hp second. Berikut adalah riview hp f7 ini.

Desain Oppo F7

Desain dari hp second oppo f7 ini sangat elegan. Bahan yang digunakan adalah plastik yang dilapisi dengan lapisan glossy yang terlihat berkilau seperti cermin. Bahkan saking berkilaunya, lapisan itu rentan terkena noda. Serta pada bagiasn detail finishing pada hp oppo F7 ini menjajdi trend centre di dunia smartphone. Contohnya pada hp oppo f7 yang memiliki warna Solar Red mempunyai finishing bodi layaknya kaca yang berkilau bak berlian, menghasilkan refleksi warna yang berbeda dan tergantung dari sudut penglihatannya. 

Baca juga: penggunaan Oppo F5 untuk Travel fotografi

Hp ini memiliki berat 158 gram dengan dimensi kompak 156×75,3×7,8 mm yang membuat kamu nyaman dan ringan saat membawanya. Untuk kamera utama dari hp ini berada di bagian belakang hp dan sensor sidik jari pun ad adi bagian belakang. Lalu pada bagian bawah hp oppo f7 disertai dengan port MicroUSB dan jack headphone 3.5mm.

Kamera Oppo F7

Kamera utama dari hp opppo f7 ini sebesar 25 Megapixel dan disertai fungsi High Dynamic Range atau HDR real-time yang dipersiapkan secara khusus. Selfie kamu akan sangat baik, detail oke dan kontras yang kaya akan warna jika kamu mengambil selfie du tempat yang cahayanya kuat atau di bawah sinar matahari. Kamera hp ini dilengkapi dengan fitur AI Beauty 2.0 yang dapat mengenali subjek foto dan dapat mempercantik wajah kamu ketika selfie, juga dapat mengenali pria dan wanita walau dalam satu frame foto yang sama. 

Baca juga: 10 alasan ketika memilih USB OTG

AI Beauty 2.0 ini memiliki titik pemindaian wajah sebesar 296 titik pengenalan yang dihubungkan dengan referensi database foto portrait dan referensi make up dari profesional make up artist. AI Beauty 2.0 akan mempelajari setiap bagian unik dari wajah yang ada di foto, baik secara struktur dan bentuk. Fitur ini bisa nikin hasil foto menjadi terlihat sangat natural walaupun mengunakan efek peningkatan beautify.Kamera pada hp oppo f7 ini disertai dengan sensor Sony IMX576 yang punya bukaan f/2.0. dan hp ini merupakan hp pertama di Indonesia yang punya fitur HDR.

Layar Oppo F7

Layar dari hp oppo f7 ini memiliki resolusi FHD+ Super Full Screen, oppo F7 desertai dengan 89.09% screen to body ratio. Resolusi 2280×1080 dapat jadi salah satu hp dengan resolusi layar tertinggi di pasaran hp dengan harga yang tidak terlalu murah. Hp ini dikemas ke dalam sebuah perangkat unibody yang lebih ramping, maka kalau kamu membandingkan dengan perangkat standar yang mengusung layar 5.5 inci yang sudah beredar di pasaran. Baik kamu yang suka bermain games maka hp layar hp ini akan mengoptimalkan kamu ketika bermain game karena layarnya besar dan kaya akan warna. 


Jika kamu suka bersosmed atau membaca di hp maka hp ini juga cocok untuk kamu karena layaarnya pas dan sangat nyaman ketika kamu pegang. Lalu dp hp ini terdapat fitur yang bernama app in app yang dapat membuat kamu mengangkat telepon tanpa mengganggu kamu ketika bermain game. Ada juga fitur multitasking yang membuat kamu lebih mudah untuk berpindah antar aplikasi.

======

Nah, itu tadi review singkat dari Oppo F7, semiga bermanfaat sebagai pertimbangan.

No comments

Terimakasih sudah meluangkan waktu membaca tulisan saya, Semoga bermanfaat. Ambil baiknya tinggalkan buruknya. Silakan tinggalkan komen yang santun ya tapi jangan tinggalin link hidup dan jangan berkomentar anonim ya. Apalah arti tulisan saya tanpa kehadiran kalian..