![]() |
| Its me, and my team |
Assalamualaikum...
Nama saya Ruli Retno, Mamah dari 3 buah hati dan istri yang sangat berbahagia dengan kehidupan sederhana dan ordinary day yang saat ini berdomisili di ibukota provinsi Kalimantan Selatan, Banjarbaru. Pendidikan akademik saya adalah Master degree di bidang chemical engineering dari ITS Surabaya.
Meski mempunyai background seorang engineer, blog ini bukan niche dunia teknik. Niche-nya adalah family, tapi isinya lebih kepada family lifestyle seperti tentang keluarga, parenting, tips, kosmetik, traveling, kuliner, dan berbagai review produk sehari-hari, lokasi atau profil yang kesemuanya dikisahkan ala seorang ibu.
Saya pernah kerja di Coal Mining Company dan bertemu jodoh saya di tempat saya bekerja. Alhamdulillah.. Sekarang saya sudah resign bekerja untuk fokus dulu sama keluarga. Karena sering ikut suami pindah kerja, saya jadi banyak tau daerah-daerah baru, dapat teman baru, cerita baru dan pengalaman baru sambil terus mengerjakan hobi nulis saya dan hobi-hobi lain yang bisa dikerjakan sembari mengurus keluarga.
Meski mempunyai background seorang engineer, blog ini bukan niche dunia teknik. Niche-nya adalah family, tapi isinya lebih kepada family lifestyle seperti tentang keluarga, parenting, tips, kosmetik, traveling, kuliner, dan berbagai review produk sehari-hari, lokasi atau profil yang kesemuanya dikisahkan ala seorang ibu.
Saya pernah kerja di Coal Mining Company dan bertemu jodoh saya di tempat saya bekerja. Alhamdulillah.. Sekarang saya sudah resign bekerja untuk fokus dulu sama keluarga. Karena sering ikut suami pindah kerja, saya jadi banyak tau daerah-daerah baru, dapat teman baru, cerita baru dan pengalaman baru sambil terus mengerjakan hobi nulis saya dan hobi-hobi lain yang bisa dikerjakan sembari mengurus keluarga.
Saya suka menulis apapun yang menurut saya menarik dan bermanfaat untuk dibagikan. Saya juga menerima tawaran kerjasama penulisan artikel, menulis review produk dan kerjasama lainnya. Yang utama kerjasamanya tidak melanggar aturan agama saya sebagai muslim, dan TIDAK membahas seputar politik, JIL, finance yang berkaitan dengan RIBA dan TIDAK MENERIMA konten khusus dewasa.
Saya selalu berusaha menulis sejujurnya baik dalam tulisan pribadi ataupun sponsored, supaya yang baca tulisan saya mendapatkan review yang sebenarnya. Jadi saya menjamin besarnya imbal balik dari tulisan saya tidak akan mempengaruhi isi kontennya.
Saya selalu berusaha menulis sejujurnya baik dalam tulisan pribadi ataupun sponsored, supaya yang baca tulisan saya mendapatkan review yang sebenarnya. Jadi saya menjamin besarnya imbal balik dari tulisan saya tidak akan mempengaruhi isi kontennya.
Kegiatan lain selain jadi Stay At Home Mom dan blogger, saya juga aktif di komunitas sosial, Saya member dari komunitas Halal corner (HC) sebagai narsum untuk kegiatan online, saya juga salah satu founder dari Gerakan Peduli Lansia (GPL) Kalsel sekaligus menjadi ketua komunitasnya sejak 2015 hingga sekarang. Sama-sama kegiatan sosial hanya beda misi. Yang satu fokus untuk dakwah halal. Yang satu misi sosial untuk lansia dhuafa tapi khusus area KalSel saja. Di tahun 2016 juga saya menjadi salah satu founder bersama teman-teman blogger perempuan di Banjarmasin mendirikan komunitas Female Blogger of Banjarmasin (FBB).
Beragam kegiatan sosial saya kemudian membawa saya mendirikan yayasan Banua Bergerak Berdaya ditahun 2022 dan menaungi berbagai kegiatan sosial yang saya lakukan baik untuk anak yatim, duafa, lansia duafa, dan berbagi makanan rutin di jumat berkah. Bagi saya kegiatan sosial adalah passion dan sudah jadi rutinitas yang tidak tergantikan. Saya tidak bisa berdiam diri jika melihat anak yatim atau duafa atau kesusahan di sekitar saya. Sehingga saya suka terjun langsung ke lapangan. bagi saya, para dermawan juga perlu orang untuk menyalurkan donasinya kan, jadi saya merasa memiliki kepuasan tersendiri tiap kali saya berhasil menyelesaikan misi mengantarkan bantuan ke yang membutuhkan. Itulah sekilas tentang saya.
Untuk informasi, saran kritik buat saya atau kerjasama dalam bentuk review post, endorse, content placement atau pemasangan banner iklan, dll bisa hubungi saya disini ya
Untuk informasi, saran kritik buat saya atau kerjasama dalam bentuk review post, endorse, content placement atau pemasangan banner iklan, dll bisa hubungi saya disini ya
- Twitter / IG : @Ruliretno
- Fb : Ruli Retno
- Email : Ruliretno@gmail.com
![]() |
| Keluarga Kecil baiti jannati, aamiin.. (Malimbu sunset point, Lombok) |





assalamualaikum,,mbak ijin bertanya..apakah di banjar baru ada sekolah dasar yg bahasa pengantarnya bahasa inggris? sy berencana pindah ke banjar baru tahun depan 🙏🏻
ReplyDelete