Summer Camp Dan Donasi Kacamata Di Mal Taman Anggrek

Liburan dengan Summer camp 2019 di Jakarta

Donasi 250 kacamata Summer camp 2019

Assalamualaikum,
libur lebaran tlah usai. Para orang tua sekarang pastinya sedang banyak berpikir kegiatan apa yang bisa diberikan ke anak karena libur panjang kenaikan kelas telah tiba. tidak seperti libur lebaran yang bersamaan dengan libur kantor, libur sekolah kali ini tidak bersamaan dengan libur pekerja. Jadi, biasanya para orang tua memberi kegiatan liburan yang tidak jauh dari rumah. Contohnya dengan ikut summer camp. pertanyaannya, summer camp dimana dan apa kegiatannya? edukatif atau tidak?

Apa itu Summer camp?
summer camp adalah serangkaian kegiatan yang dilakukan anak-anak atau remaja untuk mengisi liburan musim panas.

Di berbagai belahan dunia, Juni memang bulannya masuk musim panas dimana biasanya mereka mendapatkan libur panjang yang kadang disebut Summer Holiday dan kegiatan anak-anaknya di sebut Summer camp yang berupa kemping untuk mengasah bakat dan kemandirian. Seiring berjalannya waktu, meskipun Indonesia tidak memiliki musim panas, namun di bulan yang sama Indonesia juga mengadakan libur panjang kenaikan kelas. Jadilah kegiatan anak di musim liburan ini seringkali disebut Summer camp juga. Dimana para orang tua banyak yang antusias mengikutkan anaknya ke acara ini sebagai hadiah karena sudah belajar keras selama setahun terakhir.

Kembali ke laptop. Sudah tau tentang Mal Taman Anggrek (MTA) kan? Yes ini adalah salah satu mal yang cukup besar di Jakarta. Dimana Mal ini mengadakan Summer camp selama musim liburan sekolah ini. MTA seolah menjawab keinginan para orang tua yang ingin engisi waktu liburan anak-anaknya namun tidak bisa jauh-jauh dari Jakarta. Dan tahun ini bukan yang pertama kali, tahun lalu MTA bekerjasama dengan monopoly sukses mengadakan Summer camp dengan papan monopoly raksasa dan ribuan orang memainkannya.

Dan tahun ini, MTA ingin mengulang kesuksesan yang sama dengan bekerjasama dengan Hasbro Gaming bertajuk "Summer camp with Hasbro Gaming". Hasbro itu game apa? biasanya anak-anak yang suka main gadget akan familiar dengan Hasbro gaming ini.

4 board games Hasbro Gaming

Bukan hanya satu seperti monopoli. Tahun ini Hasbro Gaming menghadirkan empat board games yaitu Battleship, Connect4, yang merupakan permainan adu strategi, dan Operation serta Hungry Hungry Hippos yang merupakan permainan ketangkasan. Semua ini bisa kalian nikmati hanya pada tanggal 20 juni 2019 hingga 14 juli 2019, pas banget kan dengan musim libur sekolah. Istimewanya, permainan ini memperebutkan grandprize jutaan rupiah untuk babak final para peraih score tertinggi untuk keempat games.

ciri khas summer camp yang tak terlupakan adalah ada sesi edutainment. Tenang saja, MTA telah menyiapkan ratusan sesi kelas gratis edutainment. Mulai dari kegiatan engineering, sport, art and craft, singing and dancing dan kegiatan seru lain yang pasti sangat menarik untuk anak-anak.

SHARE SIGHT FORWARD

Perkenalkan program Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk Share Sight Forward. Dimana acara ini merupakan kerjasama Mal Taman Anggrek dengan Komunitas  Gerakan Sejuta Kacamata, Optik Tunggal dan Komunitas Literasi Nusantara Gramedia melakukan ceremonial penyerahan donasi 250 kacamata bagi anak-anak dan orang tua yang memerlukan kacamata dalam aktivitasnya.

Perwakilan MTA, Gramedia, Optik Tunggal
Dan Komunitas Gerakan sejuta kacamata

Mal Taman Anggrek juga mengajak pengunjung untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini, lho! caranya adalah dengan pengunjung mendonasikan frame kacamatanya untuk orang-orang yang membutuhkan, lalu optik Tunggal mengganti lensanya yang sesuai dengan kebutuhan penerima.

Hal yang cukup menarik adalah kebersamaan Gramedia dalam acara ini. Berikut kutipan tanggapan dari Gramedia perihal keikut sertaan Gramedia dalam event donasi kacamata ini: 
"acara yang sangat luar biasa sekali, sangat inspiratif sekali. kenapa? gramedia sudah 50 tahun bergerak di bidang industri perbukuan dan literasi. biasanya kita ketika membuat sebuah acara terkait dengan buku kemudian bercerita story telling. Ini sesuatu yang sangat menarik dan lain daripada yang lain" (Yosef Adityo selaku GM Corporate Secretary Gramedia)
Harapan kita tentu saja, dalam acara Summer camp ini, anak-anak melewatkan liburannya dengan menyenangkan dan mendapatkan edukasi baru. Serta mensukseskan gerakan donasi kacamata untuk masyarakat yang membutuhkan

9 comments

  1. This is sooo kereeeen. Awalnya penasaran kaya veris apa summer camp di Indonesia ini, ternyata selain edu juga ada pembagian kacamata jadi nggak cuma fokus sebarin gerakan literasinya. Brilian banget ide dan eksekusinya

    ReplyDelete
  2. Acara summer camp kayak gini bagus ya untuk mengisi liburan anak, apalagi ada sisi edukasi dan mengajak anak dan pengunjung untuk berdonasi, salit dengan program summer mcamp MTA, mudah-mudan nanti bisa ajak anak-anak ke sana

    ReplyDelete
  3. Acara summer camp kayak gini bagus ya untuk mengisi liburan anak, apalagi ada sisi edukasi dan mengajak anak dan pengunjung untuk berdonasi, salit dengan program summer mcamp MTA, mudah-mudan nanti bisa ajak anak-anak ke sana

    ReplyDelete
  4. Aku kok ngebayangin anakku suatu saat ikut acara beginian ya. Aku yakin semua anak suka dengan acara sejenis ini

    ReplyDelete
  5. Dengan summer camp, anak anak punya kesempatan untuk lebih aktif dan kreatif saat masa liburan sekolah. Sungguh menyenangkan dan membantu pengembangan diri

    ReplyDelete
  6. Waktu aku SMA, juga ada program seperti summer camp ini. Programnya sesuai dengan otonomi kelas masing-masing dan sesuai juga dengan jenis kelaminnya. Yang cowok, liburan bareng guru cowoknya. Yang cewek, juga seperti itu. Tujuannya adalah pendekatan kepada masing-masing murid.

    Tapi, program ini bagus juga untuk diadakan ke anak-anak. Mereka juga dapat teman baru, kan. Lumayan bisa menambah pengalaman. Ya, asal jangan ada cinta monyet aja, sih.

    ReplyDelete
  7. Wah baru tau ada gerakan donasi kacamata ini mbak. Aku ada beberapa kacamata yg gak kepake lama. Cuma sayang agak jauh mallnya dr rumahku. Moga kapan2 bisa ketemu donasi sejenis. Btw itu ngannti framenya bayar lg kah atau gmn?

    ReplyDelete
  8. keren tuh ada summer campnya, jadi ajang buat anak menimba ilmu di luar dengan cara yang asyik. Mudah-mudahan hal serupa juga diadakan disini.

    ReplyDelete
  9. Summer Camp...
    Berasa hidup di negara dengan 4 musim yaa..

    Mall Taman Anggrek bikin acara seru dan menginspirasi anak-anak (orangtua boleh ikut ga?)
    Hehhee...

    ReplyDelete

Terimakasih sudah meluangkan waktu membaca tulisan saya, Semoga bermanfaat. Ambil baiknya tinggalkan buruknya. Silakan tinggalkan komen yang santun ya tapi jangan tinggalin link hidup dan jangan berkomentar anonim ya. Apalah arti tulisan saya tanpa kehadiran kalian..